Masyarakat Lampung Bersatu Nyatakan Sikap Terkait Kedatangan Preman Dari Jakarta

(KD), Bandar Lampung - Beberapa tokoh Lampung yang tergabung dalam Masyarakat Lampung Bersatu (MLB) berkumpul dan bermusyawarah untuk menyatakan sikap terkait adanya rombongan massa dari Flores dan NTT ke Universitas Malahayati Lampung baru-baru ini.

Pernyataan sikap tersebut diambil setelah beberapa tokoh Lampung tersebut berkumpul dan bermusyawarah untuk menyatakan sikap dan menuntut pertanggungjawaban dari Muhammad Kadafi dan Rusli Bintang, yang dilaksanakan di Sekretariat DPP Laskar Lampung Indonesia, di jalan Amir Hamzah, Kelurahan Gotong Royong, Kecamatan Tanjung Karang Pusat, Kota Bandar Lampung, Senin (03/03/2025).

Adapun pernyataan sikap para tokoh Lampung tersebut dibacakan oleh Ketua DPC Laskar Lampung Kota Bandar Lampung, Destra Yudha S.H., M.Si., dihadapan semua tokoh Lampung yang hadir.

“Terkait adanya rombongan massa dari Flores dan NTT ke Universitas Malahayati Lampung baru-baru ini. Sehubungan dengan peristiwa tersebut warga Masyarakat Lampung Bersatu mengecam tindakan tersebut. Karena kami warga masyarakat Lampung merasa terganggu dan terusik dengan peristiwa tersebut,” ucap Destra dalam membaca pernyataan sikap.

Selanjutnya para tokoh Lampung itu menuntut beberapa poin yang disampaikan kepada M Kadafi dan Rusli Bintang.

“Kami meminta kepada pihak yang bertanggung jawab dalam hal ini, Bapak M. Kadafi dan Bapak Rusli Bintang untuk:

1. Menyampaikan permintaan maaf secara terbuka kepada masyarakat Lampung.
2. Berjanji untuk tidak akan mengulangi kegiatan tersebut diatas.

Sekian pernyataan sikap dari kami untuk menjadi perhatian.” Tutup Destra.

Adapun tokoh-tokoh Lampung yang hadir dan menyatakan sikap tersebut diantaranya:

1. Ir Nerozelli Agung Putra (Ketum DPP Laskar Lampung Indonesia).
2. Panji Nugraha Ab SH (Sekjen)
3. Wahyudi SE (Waka pemerintahan)
4. Destra Yudha S.H., M.Si., (Ketua DPC Laskar Lampung, Kota Bandar Lampung).
5. Kolonel (Purn) Sukardiansyah (AMBL)
6. H. Johan Nasri (Laskar Merah Putih)
7. M. Arif Sanjaya Sakti (Tokoh Mergo Unyi)
8.Edi Syamsuri (GEMUL).
9. Toni M. Zakaria Batin Ratu (Keratuan Lampung).
10. Drs. Andri Budiman M.M. (DPD ProJo Lampung).
11. Basrin Suttan Buai Aji (Forum Komunikasi Adat Lampung Pepadun).(**)

Posting Komentar

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama